
Bersih-bersih jelang akhir tahun (bagian 2)
15 Desember 2016 | Gaya Hidup | 1602 viewsSudah bulan Desember nih, Sahabat Tiga Roda. Bulan Desember identik dengan libur natal dan akhir tahun yang cocok untuk me-refresh diri Anda. Namun akhir tahun juga berarti ekstra sibuk untuk persiapan dan menyambut tamu di musim liburan.
Yuk, curi waktu di tengah jadwal padat Anda untuk membersihkan spot-spot di dalam rumah dengan cara mudah, cepat dengan produk-produk rumah tangga!
- Tirai kamar mandi
Cara mudah menyingkirkan spot-spot jamur di tirai kamar mandi adalah dengan menyemprot tirai dengan campuran cuka dan air. Jangan lupa cuci kain dengan mesin sebulan sekali.
- Kenob kompor
Anda sering menyentuh kenob kompor saat menangani makanan, tapi seberapa sering Anda membersihkan mereka? Padahal cara penangannya gampang loh. Sahabat Tiga Roda hanya perlu menarik lepas kenob dan membersihkannya dengan campuran cuka dan air. Untuk noda membandel, rendam kenob dalam cuka selama setidaknya 10 menit.
- Dinding
Dinding kotor bisa bikin tamu Anda ilfeel loh! Yuk sempatkan untuk membersihkan dinding-dinding rumah dengan cara mengankat debu dengan kain kemudian dengan lembut menggosok permukaan dengan all-purpose cleaner yang aman untuk dinding Anda.
- Saluran pembuangan
Pembuangan sampah sudah pasti menghasilkan bau busuk jika tidak dibersihkan secara teratur. Cara membersihkannya adalah dengan menuangkan setengah cangkir baking soda kedalam saluran diikuti dengan secangkir cuka. Biarkan gelembung campuran keluar selama beberapa menit kemudian tuangkan air panas. Untuk memberikan aroma segar parut setengah lemon.
Berita Lainnya
- Ide Konsep Desain Rumah ala Bohemian yang Bisa Diaplikasikan Untuk Hunian
- Ide dan Kreasi Desain Taman Depan Rumah dengan Lahan Sempit
- Mengenal 7 Bagian Konstruksi Bangunan Pada Hunian yang Wajib Anda Tahu
- Desain Interior Ruang Keluarga yang Nyaman dan Menginspirasi
- Inspirasi Desain Konstruksi Rumah Generasi Milenial